Motor Bakar: Jenis dan Penyebab Kompresinya Rendah

Motor bakar adalah mesin atau pesawat tenaga yang bekerja dengan menggunakan energi panas (thermal) atau kalor untuk menghasilkan kerja mekanik. Energi thermal tersebut diperoleh melalui perubahan energi kimia dari hasil proses pembakaran bahan bakar di dalam mesin itu sendiri.

Bagi Anda yang sedang mempelajari tentang mekanika mesin, ada baiknya menyimak pembahasan lengkap seputar mesin bakar pada pada artikel berikut. 

bahan bakar ketimbang motor empat langkah.


Penyebab Kompresi Rendah Pada Motor Bakar


Penggunaan yang berkelanjutan tanpa diimbangi dengan perawatan yang tepat dapat memicu sejumlah masalah, salah satunya kompresi rendah. Beberapa penyebab kompresi rendah yang paling umum adalah sebagai berikut:


  • Keausan ring piston

Mengingat ring piston kerap bergesekkan dengan dinding silinder, beban yang diterima ring piston terkadang memicu keausan, terutama jika usia ring piston sudah lama. Keausan pada ring piston memicu kebocoran sehingga berdampak pada penurunan tekanan.


  • Blok silinder aus

Lubang silinder yang terdapat pada blok silinder adalah tempat terjadinya gerakan naik turun piston selama mesin bekerja. Biang masalah dari blok silinder aus sama seperti ring piston aus, yaitu di mana dinding silinder mengalami keausan. 


Akibatnya, jika dibiarkan begitu saja, diameter lubang silinder dapat melebar sehingga celah antara dinding silinder dan ring piston juga turut membesar. Melalui celah tersebut tekanan bocor keluar dan mengakibatkan kompresi rendah.


  • Dudukan busi aus

Dudukan busi aus dapat mengalami keausan lambat laun. Busi adalah bagian yang berada pada kepala silinder dan tersambung dengan ruang bakar mesin. Dudukan busi yang aus dapat menjadi penyebab menurunnya kompresi, sebab busi tidak lagi merekat dengan dudukannya.


Demikian informasi yang disampaikan. Semoga pembahasan di atas dapat bermanfaat, terutama untuk Anda yang sedang melakukan analisis terhadap motor bakar atau sekadar menambah pengetahuan saja.

Posting Komentar untuk "Motor Bakar: Jenis dan Penyebab Kompresinya Rendah"